Nokia E66


Ads:

Disain
Berbeda dengan E71 yang berbentuk batangan pipih alias card type candybar, E66 dibuat dalam desain slider atau geser. Sebagai kompensasi, keypad QWERTY tidak lagi muncul di ponsel ini. Namun dengan material metal baik pada back cover maupun bagian depan membuatnya tetap tampil mewah.

Menggeser ponsel ini sedikit menyulitkan. Pasalnya E66 tidak memberi bagian khusus untuk pijakan jari saat menggeser slider yang ditambah dengan sifat permukaan ponsel yang licin. Meskipun demikian, kenyamanan keypad akan meruntuhkan pandangan negatif tersebut.

Layar dan Antarmuka
Produk premium Nokia Selalu dilengkapi dengan layar yang sempurna. Yaitu dengan sebuah layar TFT 16 juta warna beresolusi QVGA (249 x 320 piksel). Hal ini juga berlaku pada E66, namun khusus ponsel bisnis ini, Nokia menampilkan kehebatan layarnya dalam ukuran 2.4 inch.

Sebagai ponsel bisnis, E66 memilih interface yang cenderung lebih dinamis. Selain diperkuat dengan OS sama dengan E71, yakni Symbian S60 3rd edition FP 2, ponsel ini juga disisipi teknologi accelerometer seperti pada N95.

Fitur Unggulan
E66 menyediakan bermacam fitur office seperti Quick office, Adobe PDF, zip, converter, dictionary dan active notes. Nokia E66 menyediakannya GPRS, HSDPA 3,6 mbps hingga WIFI 802.11 b/g.

Tren baru ponsel bisnis kembali ditampilkan oleh E66. sama seperti pada E71, ponsel ini dilengkapi dengan receiver GPS internal yang digabungkan dengan informasi selular sehingga mampu mendapatkan info lokasi dengan cepat dan akurat. Sistem ini biasa disebut A-GPS.

Sayangnya, sistem GPS yang ada tidak dimanfaatkan dengan optimal. Salah satu yang disayangkan adalah tidak adanya fitur geotag pada kamera E66. Padahal, itu merupakan kemampuan sekunder GPS paling klop selain menjadi pemeran utama dalam kegiatan navigasi.

Multimedia
Selain pemutar musik, E66 juga menyediakan realplayer untuk memutar video, Flash player, FM radio tanda RDS namun sudah dilengkapi internet radio (visual radio) beserta sejumlah link untuk mendownload musik dan podcast.

Kamera
Di sisi kamera. Selain telah dilengkapi fitur autofocus dan pengaturan lanjutan yang lumayan lengkap, kamera 3.2 megapiksel E66 cukup bisa diandalkan untuk pemotretan secara spontan. Sayangnya hasil kamera tidak terlalu maksimal. Baik indoor maupun outdoor gambar cenderung tidak fokus dan pewarnaan yang dihasilkan kurang sempurna.

Hal ini juga berlaku untuk video recording. Ketika ponsel Nokia terbaru sudah mampu menghasilkan video dengan framerate mencapai 30 fps, E66 hanya bisa menghasilkan video dengan kecepatan tayang 15 frame per detik dan dalam resolusi maksimal 320 x 240 pixel.

Fitur Lain
Selain membawa fitur office dan multimedia, masih banyak lagi fungsi tambahan yang bisa ditemukan di E66. salah satu yang menarik adalah fitur Magnifier Lite. Fitur ini cocok untuk yang memiliki masalah pada penglihatan. Dengannya, font dan gambar pada layar ponsel akan diperbesar ukurannya hingga 2 kali lipat tergantung kebutuhan.

Selain itu ada multiscanner, advance call manager, wipresenter, worldmate, yahoo!go, live messenger dan sport tracker.

Konektivitas
E66 membawa koneksi standar yang akan menghubungkan dengan perangkat lain. Kabel data berbentuk microUSB, infrared serta Bluetooth versi 2 yang telah dilengkapi profil A2DP sudah cukup untuk melakukan aktivitas ini.

Baterai
GPS, HSDPA, OS Symbian dan beberapa fitur lain yang dibawa E66 merupakan fitur boros energi. Untuk itu Nokia menyediakan baterai lithium ion berkapasitas 1000 mAh yang cukup baik dalam mendukung kinerja ponsel secara keseluruhan. Dalam sekali charging ponsel ini bisa bertahan 2 hari, atau sesuai dengan pemakaian fitur-fitur boros energi semisal GPS.

Nokia E66 picture gallery



Baca Artikel menarik berikutnya:



Comments :

0 comments to “Nokia E66”


Post a Comment

doFollow blog dengan pagerank 3, jadi... banyak manfaatnya untuk Backlink blog anda.