Nokia E71


Ads:

Disain
Sama seperti pendahulunya, E71 didesain dengan tema kartu, dimana ponsel candybar dibuat pipih melebar. Ini memberikan ruang pada deret keypad yang memang biasa ditampilkan dalam susunan keyboard QWERTY. Semua anggota alfabet tertampil apik, tanpa harus mengurangi kenyamanan.

Casing dibuat dari campuran metal dan plastik keras. Membuatnya terkesan licin, elegan namun juga ringkih. Tergantung dilihat dari sisi mana. Untuk mengurangi efek negatif dari licinnya bahan ini, dihadirkan sejumlah titik kecil di bagian back cover.

Jika dibandingkan dengan pendahulunya, dan bahkan dengan ponsel-ponsel ber-keyboard qwerty lain yang muncul terlebih dulu, produk ini cenderung lebih ringkas, tidak terlalu lebar namun memuat semua fungsi yang dibutuhkan.

Layar dan Antarmuka
Untuk memudahkan viewing dan editing teks, layarpun diletakkan dalam proporsi landscape. Jenis layar TFT 16 juta warna ini memiliki resolusi 320 x 240 pixel (QVGA) dan dibuat dalam ukuran diagonal 2.36 inch. Untuk interface hampir tidak ada beda dengan ponsel S60 3rd edition lain, karena ponsel ini berjalan dengan sistem operasi Symbian S60 versi 9.2, 3 rd editon FP 1. Hanya saja beberapa fungsi diserahkan pada tombol yang berbeda.

Hardware
Nokia E71 menggunakan prosesor bertipe ARM 11 dengan kecepatan 369 MHz. Ditambah dengan besaran RAM 128 MB, maka tidak ada masalah pada akselerasi. Bahkan bisa dibilang semua proses berjalan dengan lancar. Kecuali ketika mengakses memori eksternal yang kadang membutuhkan waktu lebih lama.

Fitur Unggulan
Office
Selain membawa QuickOffice untuk editing dan viewing dokumen, E71 juga menyertakan Adobe PDF, dictionary (kamus), worldmate, Live Messenger, Yahoo!Go, WiPresenter dan multiscanner.

Dimana WiPresenter akan memudahkan untuk melakukan presentasi secara Nirkabel, menggunakan jaringan WLAN. Sedangkan multiscanner akan mengubah kamera ponsel sebagai scanner dokumen. Dua aplikasi ini didapatkan gratis di kartu memori bawaan dan perlu diinstall, baik secara otomatis maupun manual.

GPS dan Navigasi
Nokia E71 pun dilengkapi dengan penerima sinyal GPS. Seperti pada N78, sistem yang digunakan masih A-GPS (assisted GPS). Sistem ini memiliki banyak pengertian yang kadang membingungkan. Terkait dengan penggunaan biaya tambahan untuk akses data.

E71 juga membawa pilihan, apakah akan menggunakan GPS terintegrasi saja, A-GPS, atau network based saja. Dalam kondisi default ketiganya digunakan bergantian. Ketika GPS saja tidak menangkap sinyal satelit (karena faktor cuaca atau kondisi penghalang lainnya), maka A-GPS akan mengumpulkan data satelit terdekat dengan bantuan informasi BTS, apabila ini tidak juga bisa dilakukan, maka akses data akan digunakan.

Seperti produk sebelumnya, Nokia tidak menggunakan pihak ketiga dalam menyediakan akses navigasi dan GPS. Hanya dengan Nokia Map, semua hal yang dibutuhkan sudah siap digunakan, hanya saja untuk voice dan navigasi lebih lanjut hanya disediakan trial.

Kamera
Selain menjadi sarana untuk melakukan scanner dokumen, kamera 3,2 megapixel milik E71 bisa diandalkan layaknya kamera digital biasa. Dengan fitur autofocus, viewfinder lebar, flash dan sejumlah setingan kamera lanjutan, kamera E71 bisa digunakan untuk menghasilkan gambar yang bagus.

Sayangnya tidak demikian. Baik hasil foto outdoor maupun indoor nampak kurang fokus. Beberapa bahkan menampilkan noise. Seperti ada cahaya yang berpencar di hasil gambar. Namun untuk mode video, kamera ini bisa diandalkan karena mampu merekam video berdurasi tak terbatas dengan resolusi VGA dan framerate 22 fps.

Multi Media
Meski sebagai ponsel bisnis, di sisi media tetap ditampilkan dengan lengkap. Ada Nokia Musicplayer sebagai pemutar file-file audio, Realplayer sebagai pemutar video dan audio, voice recorder, Flash Player, Radio FM +RDS, podcast, 3-D tones dan Nokia Music Stores.

Untuk menampung semua itu, E71 menyediakan ruang internal sebesar 110 MB. Ditambah dengan slot MicroSD yang mampu menerima 8GB memori tambahan.

Konektivitas
E71 sudah pasti mengandalkan WIFI sebagai sarana koneksi berkecepatan tinggi. Namun tidak hanya itu, Bluetooth yang siap A2DP, IrDA dan kabel data mini USB pun disediakan untuk koneksi yang lebih luas.

Baterai
E71 membawa baterai berkapasitas besar, yakni Lithium ion 1500 mAh. Cukup besar untuk menampung sejumlah fungsi yang boros daya. Penggunaan GPS, HSDPA dan media yang normal akan membawa baterai ini bertahan selama 3 hari dalam sekali charging.

Nokia E71 picture gallery



Baca Artikel menarik berikutnya:



Comments :

3 comments to “Nokia E71”

wah fiturnya canggih ya.. tapi q mumet piye seng arep nganggo

gayuh said...
on 

gimana cara nyari softwarenya
Soalnya susah yang kompetibel dg hp ne

andre said...
on 

Banyak kq gan, nyari di forum2 pasti ketemu: contohnya forum djawir

Medoho said...
on 

Post a Comment

doFollow blog dengan pagerank 3, jadi... banyak manfaatnya untuk Backlink blog anda.