Ads:
Pada beberapa tipe ponsel Sony Ericsson, mekanisme shortcut untuk menjalankan fungsi audio player Walkman dan kamera sudah diimplementasikan dengan sangat baik. Untuk menjalankan dua fungsi tersebut, hanya perlu menekan tombol-tombolnya saja pada fisik ponsel. Namun, bagaimana dengan fungsi lainnya?
Ponsel masa kini, terutama Sony Ericsson, sudah dilengkapi dengan beragam fungsi seperti perekam suara, organizer (kalender sederhana), lampu senter (tersedia pada model tertentu), Bluetooth, dan berbagai fungsi ekstra lainnya. Umumnya, perlu melakukan penjelajahan menu secara mendalam untuk mengaktifkan fungsi-fungsi tersebut.
Untuk mengaktifkan fungsi Bluetooth misalnya, harus masuk ke dalam menu utama. Setelah itu, masuk ke dalam option "Setting | connectivity”. Dari sini, baru bisa mengaktifkan modul Bluetooth. Sedemikian banyak tombol yang harus ditekan untuk mengaktifkan fungsi Bluetooth, tentunya akan melelahkan jika selalu berhubungan dengan fungsi ini.
Lalu, bagaimana caranya agar bisa mengaktifkan fungsi Bluetooth atau fungsi lainnya hanya dengan menekan beberapa tombol saja? Sony Ericsson memperkenalkan konsep tombol shortcut untuk memudahkan penggunanya mengakses beragam fungsi yang tersedia pada ponsel.
Pada W300i misalnya, tombol yang berbentuk lingkaran di bagian atas, selain berfungsi untuk mengakses kamera, tiga tombol lainnya bisa diubah untuk fungsi lainnya seperti Bluetooth, Contact, atau SMS.
Untuk setting shortcut di tombol berbentuk lingkaran tersebut, masuklah ke menu utama. Selanjutnya, pilih option "Setting | General | Shortcuts". Fungsi kamera tidak bisa diganti dengan fungsi lainnya. Dengan mengintegrasikan tiga fungsi penting pada tombol arah bawah, kanan, dan kiri. Tentukan tombol yang diinginkan untuk diubah fungsinya (tombol kiri misalnya), lalu tekan "Edit".
Ponsel akan membawa kembali ke menu utama. Cari fungsi yang sering digunakan, misalnya bluetooth. Jika fungsi tersebut sudah ditemukan, tekan "shortcut". Kini, untuk mengaktifkan Bluetooth, tinggal menekan tombol kiri tersebut.
Comments :
0 comments to “Menggunakan shortcut di SE”
Post a Comment
doFollow blog dengan pagerank 3, jadi... banyak manfaatnya untuk Backlink blog anda.